Tentang Kami

Ramah, Cepat, Tepat dan Indah

Tentang Kami

Ramah, Cepat, Tepat dan Indah

RSUD Kabupaten Sorong adalah Rumah Sakit milik Pemerintah Kabupaten Sorong yang berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Sorong dan sekitarnya. Dengan moto "Ramah, Cepat, Tepat, dan Indah" serta selalu berupaya untuk meningkatkan mutu dan keselamatan pasien.  RSUD Kabupaten Sorong saat ini sesuai dengan surat keputusan Bupati , maka pada tanggal 27 Juli 2020 telah diberikan nama menjadi RSUD Dr. John Piet Wanane,S.H, M.Si.  SEJARAHSejarah berdirinya Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong berkaitan dengan sejarah terbentuknya Kabupaten Sorong (Seismic Ondersub Oil Niew Guines / SORONG).Rumah Sakit peninggalan Pemerintah Kolonial Belanda ini diserahkan kepada Pemerintah Republik Indonesia bersamaan dengan penyerahan Irian Barat menjadi bagian dari NKRI pada tahun 1963.Pada Tahun 1967 bertepatan dengan penetapan (KPS) Sorong, Raja Ampat, Teminabuan dan Ayamaru,sebagai suatu Wilayah Kabupaten Administratif tersendiri berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 22, Tanggal 14 Juni 1967 (yang kemudian ditetapkan sebagai  Hari Ulang Tahun Kabupaten Sorong) maka Rumah Sakit Umum menjadi rumah sakit Pemerintah Daerah yang dikelola oleh Pemerintah Daerah Sorong. Pada Tahun 1974 Rumah Sakit Umum berubah nama menjadi Rumah Sakit Umum Daerah TK II Sorong (Type D).Selanjutnya Rumah Sakit Umum Daerah Sorong berdasarkan Surat Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor : 105/MENKES/II/1988 tanggal 15 Februari 1988 telah meningkat statusnya menjadi Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong Type C.Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Sorong Nomor 280, tanggal 30 Desember 2010 maka status Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong ditetapkan sebagai Badan Layanan Umum Daerah.Pada bulan maret 2019, Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong yang semula berlokasi di Jl. Kesehatan No.36 Kp.Baru Kota Sorong pindah ke lokasi baru Jl. Sorong Klamono, Km.22 , Kabupaten Sorong sebagai klinik utama, selanjutnya pada tanggal 27 Juli 2020 ditetapkan sebagai Rumah Sakit bersamaan dengan pemberian nama RSUD Dr. John Piet Wanane.S.H,M.Si.Untuk meningkatkan mutu pelayanan maka Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong juga melaksanakan Akreditasi 5 Pelayanan Dasar dan berdasarkan Sertifikat Akreditasi Rumah Sakit KARS No. : KARS-SERT/874/VI/2012 tanggal 29 Juli 2012 dinyatakan lulus akreditasi tingkat dasar. Selajutnya pada tanggal 11 Januari 2018 dinyatakan lulus akreditasi tingkat utama.Sesuai keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07 / MENKES / 1128 / 2022 tentang Standart Akreditasi Rumah Sakit maka pada tanggal 21, 28 Februari dan 01 Maret 2023 dilakukan penilaian akreditasi di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong oleh lembaga akreditasi Rumah Sakit Darma Husada Paripurna ( LARS DHP )Selanjutnya pada tanggal 14 Maret 2023 diberikan sertifikat akreditasi Rumah Sakit nomor 0025 / U / III / 2023 dengan tingkat kelulusan PARIPURNA.PROFIL SINGKATSaat ini RSUD Kabupaten Sorong menyiapkan pelayanan Rawat Jalan , Rawat Inap dan Pelayanan Emergency yang didukung oleh pelayanan penunjang diagnostik : lab patologi klinik, lab mikrobiologi klinik dan radiologi.Pelayanan yang ramah menjadi salah satu fokus utama RSUD Kabupaten Sorong. Tim medis dan non-medis selalu berusaha memberikan layanan yang santun dan menghargai kebutuhan serta hak-hak pasien. Selain itu, RSUD Kabupaten Sorong juga berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang cepat dan tepat. Tim medis dan non-medis berkoordinasi dengan baik untuk memberikan diagnosis yang akurat dan pengobatan yang tepat waktu.Selain pelayanan yang ramah, cepat, dan tepat, RSUD Kabupaten Sorong juga menjadikan keindahan lingkungan sebagai prioritas. Desain interior dan eksterior Rumah Sakit Sorong didesain dengan estetika yang menarik dan membuat pasien merasa nyaman saat berada di sana. Hal ini bertujuan untuk memberikan pengalaman yang lebih positif bagi pasien dan keluarga mereka selama berada di RSUD Kabupaten Sorong.Dalam menjalankan moto "Ramah, Cepat, Tepat, dan Indah", RSUD Kabupaten Sorong juga mengutamakan penggunaan teknologi yang mutakhir dan sistem manajemen yang modern. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa pasien menerima pelayanan kesehatan terbaik dengan standar yang baik.Kami berharap bahwa dengan moto "Ramah, Cepat, Tepat, dan Indah", RSUD Kabupaten Sorong dapat menjadi pilihan utama bagi masyarakat Sorong dan sekitarnya dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang berkualitas dan menyenangkan.>

Lihat Selengkapnya

Pelayanan

Pelayanan Terbaik Untuk Anda

Instalasi Gawat Darurat ( IGD )

RSUD Kabupaten Sorong menyediakan layanan IGD 24 jam yang siap melayani kebutuhan medis mendesak pasien kapan saja, baik pada malam hari, hari libur, maupun saat hari kerja. Layanan IGD ini dibuka setiap hari tanpa henti, dan tim medis siap memberikan pelayanan terbaik dan cepat kepada pasien yang membutuhkan perawatan darurat.Layanan IGD di RSUD Kabupaten Sorong terdiri dari tim medis yang terlatih dan berpengalaman, seperti dokter, perawat, dan tenaga kesehatan lainnya yang siap melayani pasien dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme. Tim medis yang sudah terlatih akan menangani setiap kasus yang masuk ke IGD, mulai dari kasus yang ringan hingga kasus yang memerlukan perawatan intensif. Pelayanan IGD mencakup Ruang IGD non Isolasi, Ruang Isolasi, Ruangan Dekontaminasi, Pelayanan Ambulans, Pelayanan Sisrute dan Ruang TransitFasilitas pelayanan Gawat Darurat 1. Pelayanan 24 Jam yang terdiri dari :- Ruang Triage (ruang untuk menyeleksi pasien sebelum dipastikan penyakitnya)- Incubator Transport- Nebulizer- Pneumatic Tube- Mobil Ambulance2. Menerapkan Sistem TRIAGE (sistem seleksi penderita). Pasien dikategorikan sesuai tingkat kegawatan dan prioritas penanganannya.3. Tim Emergency (dokter dan perawat jaga, dokter subspesialis Oncall dan spesialis) yang profesional, terdidik dan terlatih khusus untuk menangani pasien gawat darurat.4. Sarana peralatan medis yang lengkap dan modern, termasuk laboratorium, radiologi dan farmasi yang beroperasi 24 jam sehari. 5. Ruang tunggu yang luas dan nyaman.6. Pelayanan mobil ambulan bagi pasien yang memerlukan penjemputan ke rumah atau tempat kejadian yang siap 24 jam sehari dalam maupun luar kota.7. Dukungan ICU & High Dependency Unit serta kamar operasi yang siap beroperasi selama 24 jam sehari menjamin pelayanan pasien gawat darurat secara paripurna dan berkesinambungan.

Rawat Jalan

RSUD Kabupaten Sorong menyediakan layanan rawat jalan untuk pasien yang memerlukan perawatan medis tanpa perlu dirawat di rumah sakit. Layanan rawat jalan di  RSUD Kabupaten Sorong dirancang untuk memberikan perawatan yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan pasien.Beberapa layanan yang tersedia dalam layanan rawat jalan  RSUD Kabupaten Sorong meliputi konsultasi dokter umum, spesialisasi klinik, pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan radiologi, dan fisioterapi.  Pasien juga dapat memperoleh pelayanan rawat jalan berkala, misalnya pemeriksaan rutin, tindakan preventif, dan tindakan kontrol.Syarat Berobat : Persyaratan yang perlu diperhatikan oleh pasien ketika akan melakukan pendaftaran di RSUP Dr. Kariadi adalah sebagai berikut : 1. Pasien BPJS- Kartu berobat pasien RSUP Dr. Kariadi - Kartu BPJS- Kartu identitas (KTP)- Surat rujukan dari RSUD setempat dan SEP yang sudah dilegaliasi oleh petugasn BPJS RSUD setempat2. Pasien Umum- Kartu berobat pasien RSUP Dr. Kariadi - Buku obat- Kartu identitas (KTP)Pelayanan Rawat Jalan :Klinik Penyakit Dalam Klinik BedahKlinik Anak Klinik Obsgin/Kandungan & KebidananKlinik THTKlinik MataKlinik SarafKlinik Gigi dan MulutKlinik GiziKlinik Jantung dan Pembuluh DarahKlinik TB DOTSUnit HemodialisaRehabilitasi Medik

Rawat Inap

Saat ini RSUD Kabupaten Sorong memiliki 3 Gedung rawat inap diantaranya ASTER , TULIP , SAKURA , dan juga ICU , HCU , dan ruang isolasi infeksius. Ada pun ruang rawat inap terbagi dalam beberapa bagian yaitu kelas 3, kelas 2, kelas 1 dan VIP.Layanan Pendaftaran Rawat InapDokumen yang perlu disiapkan : 1.  Kartu berobat rumah sakit (pasien lama)2. Kartu asuransi kesehatan3. Tanda pengenal (seperti SIM atau KTP)4. dll Barang yang Perlu Dibawa Saat Rawat Inap1.  Sebaiknya Anda hanya membawa barang-barang yang dibutuhkan, seperti baju tidur dan peralatan mandi. 2. Jangan membawa uang dalam jumlah besar, perhiasan, dan barang-barang berharga lainnya. Pihak rumah sakit tidak bertanggung jawab bila terjadi kehilangan atau kerusakan barang-barang yang berada dalam pengawasan pribadi Anda.

Perawatan Insentif

Pelayanan Perawatan Insentif yang tersedia di RSUD Kabupaten Sorong meliputi :   ICU | HCU | NICU | PICU | ICVCU

Instalasi GIZI

Instalasi gizi adalah Instalasi yang ada di RSUD Kabupaten Sorong yang merupakan tempat kegiatan pelayanan gizi di rumah sakit dan merupakan salah satu bagian yang tidak kalah penting, didukung oleh Ahli Gizi yang terlatih untuk memberikan pelayanan dalam rangka mempercepat proses penyembuhan pasien dan juga memenuhi kebutuhan zat gizi pasien secara optimal baik berupa pemberian makanan pada pasien rawat inap maupun konseling gizi pada pasien rawat jalan.  Kegiatan pelayanan gizi RSUD Kabupaten Sorong- Proses Penyelenggaraan makanan bagi pasien rawat inap- Pemberian asuhan gizi kepada pasien 

Farmasi

Instalasi Farmasi Rumah Sakit (IFRS) merupakan suatu departemen atau unit atau bagian disuatu rumah sakit dibawah pimpinan seorang apoteker dan dibantu oleh beberapa orang apoteker yang bertanggung jawab atas seluruh pelayanan kefarmasian yang terdiri atas pelayanan paripurna mencakup perencanaan, pengadaan, produksi, penyimpanan perbekalan kesehatan/sediaan farmasi, dispensing obat berdasarkan resep bagi penderita rawat inap dan rawat jalan, pengendalian mutu dan pengendalian distribusi dan penggunaan seluruh perbekalan kesehatan di rumah sakit serta pelayanan farmasi klinik umum dan spesialis mencakup pelayanan langsung pada pasien.Pelayanan Farmasi RSUD Kabupaten Sorong- Pemberian informasi obat kepada pasien rawat jalan dan rawat inap- Pembuatan leaflet obat, newsletter, poster- Pencampuran obat- Penelitian- Bimbingan Praktek Kerja Lapangan (PKL)  

List Dokter

Tenaga Profesional di bidangnya

dr.Hendrik. O. T. Mansa,Sp.B,SubSp.BD(K)

Sub Spesialis Bedah Digestif

dr. Yosephin, Sp.PK

false

drg.Christine E.B Krimadi

Dokter Gigi

dr.Astuti, Sp.PA

false

dr.Rustiari Data,Sp.Rad

Sub Spesialis Bedah Onkologi

dr. Sri Widiastuti, SP.M

Spesialis Mata

dr. Ishak S Wuwuti,SP.M.K,M.Ked.Klin

false

dr. Hamida

false

Artikel

Artikel Yang Dapat Membantumu

Testimoni

Testimoni Kami

Lihat Selengkapnya

Pelayanan RSUD Kabupaten Sorong semakin baik , meskipun ada beberapa hal yang harus di perbaiki lagi.

Christ Munthe

Galeri

Kenangan Foto Bersama Kami

FAQ

Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan

Apa jenis kamar rawat inap yang tersedia di RSUD Kabupaten Sorong ?

Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong memiliki beberapa jenis kamar rawat inap mulai dari Kelas 1, Kelas 2 dan Kelas 3 dan VIP yang akan segera di bangun.

Apa saja yang perlu dibawa ketika berobat ke Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sorong ?

Kartu Pasien, Rujukan Faskes Pertama, Identitas Pribadi, Catatan medis anda (jika diminta)

Bagaimana cara mendaftar periksa di poliklinik RSUD Kabupaten Sorong ?

Pendaftaran bisa datang secara langsung, Pendaftaran dilayani Senin – Jumat : 08.00 – 11.00.

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

KABUPATEN SORONG

Jl. Sorong Klamono Km 22 Kelurahan Klafma Aimas, Sorong, Papua Barat 98418 Indonesia

Buletin

Jam Operasional

Senin-Minggu

24 Jam