Artikel Yang Dapat Membantumu

Penyerahan Sertifikat Penghargaan IGA ( Innovative Government Award)

2024-11-01

Pj. Bupati Kabupaten Sorong menyerahkan sertifikat penghargaan kepada Direktur RSUD Kabupaten Sorong atas OPD yang berinovasi pada IGA ( Innovative Government Award ) Kabupaten Sorong. Dengan nama Inovasi DOC TOUCH ( Dokter Spesialis Menyentuh Warga Pinggrian) RSUD Kabupaten Sorong berhasil mendapatkan juara II sebagai Inovasi Non-Digital terbaik.

MENTERI KESEHATAN RI Berkunjung ke RSUD Kabupaten Sorong

RSUD Kabupaten Sorong – Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin melakukan kunjungan kerja di RSUD Kabupaten Sorong pada Minggu pagi (13/10/2024). Didampingi Bupati Kabupaten Sorong,Ir. Edison Siagian, M.E, Menkes Budi Gunadi Sadikin meninjau pasien hasil Operasi Perdana Bedah Jantung CABG (Pintas Arteri Coroner) di RSUD Kabupaten Sorong.Acara di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan menyanyikan lagu tanah Papua, kemudian laporan dari Direktur Pusat Jantung Nasional Harapan Kita dr. Iwan Dakota menyampaikan dalam sejarah untuk pertama kali dan perdana di tanah Papua dilakukan bedah jantung Cabg (pintas arteri coroner),dan ini dikerjakan di RSUD kabupaten Sorong Prov. Papua Barat Daya.Pada kesempatan tersebut Menteri Kesehatan RI Bapak Ir. Budi Gunadi Sadikin, CHFC., CLU., yang hadir langsung pada kunjungan kerjanya di Sorong menyampaikan bahwa pada hari ini tanggal 13 Oktober Provinsi Papua Barat Daya telah menciptakan tonggak sejarah baru khususnya di bidang kesehatan yang berhasil melaksanakan operasi jantung terbuka di bumi Papua.Beliau juga mengatakan dari 34 Provinsi tercatat sudah ada 23 Provinsi yang telah melakukan operasi jantung terbuka yang ada di seluruh Indonesia. “Penyakit jantung salah satu yang tertinggi dalam kasus medis di tanah air, untuk itu saya harapkan kepada seluruh masyarakat di wilayah Papua mari menjaga kesehatan dan perawatan sejak dini sebagai langkah preventif diantaranya rutin mengontrol tekanan darah, kadar gula serta kolesterol sebagai langkah awal mencegah penyakit kronis,” pesan Menteri Kesehatan RI.Hadir juga pada kunjungan kerja Menteri Kesehatan RI tersebut Sekjen Pelayanan Kemenkes RI Azhar Jaya, Pj Sekda Papua Barat Daya Jhony Way, S.Hut., M.Si., Kas Koarmada III Laksma TNI Singgih Sugiharto, S.E., Kadis Kesehatan Papua Barat Daya Naomi Netty Howay, Ketua PMI Sorong Roger Tanamal, SE.,dan juga para dokter serta tenaga medis wilayah Kabupaten Sorong.

RSUD Kabupaten Sorong lakukan operasi Bedah Jantung terbuka atau Coronary Artery Bypass Graft (CABG) perdana

RSUD Kabupaten Sorong telah melakukan operasi Bedah Jantung terbuka atau Coronary Artery Bypass Graft (CABG) perdana, Jumat (11/10/2024).Operasi bedah pintas arteri koroner yang dilakukan, bekerja sama dengan Pusat Jantung Harapan Kita Jakarta. Dokter yang terlibat dalam tindakan operasi tersebut yaitu dr. Dudy Arman H,Sp.BTKV beserta Tim Operasi Jantung, RS Jantung Harapan Kita. Tindakan ini dilakukan sebagai solusi bagi pasien dengan penyumbatan pada pembuluh darah arteri coroner yang beresiko menyebabkan serangan jantung.Operasi dilakukan selama kurang lebih 5 jam dan ditampilkan secara live agar masyarakat dapat mengetahui proses pelaksanaan operasi. Dengan dukungan teknologi canggih dan Tim bedah yang terlatih, RSUD Kabupaten Sorong kini dapat menyediakan layanan bedah Jantung yang setara dengan standar nasional.Dengan adanya operasi bedah pintas arteri koroner ini, masyarakat tidak lagi perlu dirujuk ke luar daerah untuk mendapatkan perawatan intensif tersebut, sehingga dapat mengurangi resiko komplikasi lebih lanjut.

Direktur RSUD Kabupaten Sorong Terima Brevet Kehormatan Kesehatan Penyelaman dan Hiperbarik

Direktur RSUD Kabupaten Sorong dr.Hendrik.O.T.Mansa,Sp.B.Subspe-BD(K) menerima Brevet Kehormatan Kesehatan Penyelaman dan Hiperbarik,dalam rangka HUT Kesehatan TNI AL, Senin(07/10/24)Penghargaan ini diberikan berdasarkan Keputusan Kepala Staf Angkatan Laut Nomor Kep/2519/X/2024, sebagai bentuk ucapan terima kasih kepada pihak terkait yang telah membantu perkembangan ilmu kesehatan hiperbarik di Rumkital. Komandan Lantamal XIV, Laksamana Pertama TNI Denny Prasetyo, dan Pj. Walikota Sorong Dr. Bernhard E. Rondonuwu, S.Sos,M.Si juga dianugerahi penghargaan yang sama. Atas nama Kepala Diswatpersal Brigjen TNI Marinir Mauriadi, S.E, penyematan brevet kehormatan dilakukan oleh Kepala Rumah Sakit Angkatan Laut (Rumkital) dr.R.Oetojo Sorong Letkol Laut (K) dr. Adventy Nahan Sp.B di Hyperbaric Oxygen Therapy Centre.

PELAYANAN PROCTOR INTERVENSI KORONER "PERDANA" di RSUD KABUPATEN SORONG

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Sorong resmi membuka layanan operasi bedah jantung terbuka jejaring pengampuan layanan kardiovaskuler, dan sekaligus melakukan pelayanan Proctor Intervensi Koroner "Perdana" pada Kamis (26/09/2024).Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat, salah satu pengembangan layanan yang dilakukan di RSUD Kabupaten Sorong saat ini adalah membuka layanan Cath lab , dimana ada beberapa layanan yang dapat dilakukan di ruang Cath Lab salah satunya adalah Kateterisasi Jantung (CAG). Layanan kateterisasi jantung (cath lab) adalah suatu pelayanan yang di lakukan di laboratorium kateterisasi jantung & angiografi untuk menentukan Diagnostik penyakit jantung dan pembuluh darah dan untuk selanjutnya dilakukan Intervensi Non Bedah sesuai indikasi secara invasive melalui pembuluh darah dengan menggunakan kateter atau elektroda.​Kegiatan pelayanan Proctor Intervensi Koroner "Perdana" di RSUD Kabupaten Sorong ini, dihadiri langsung oleh Pj. Gubernur Provinsi Papua Barat Daya, Pj.Bupati Kabupaten Sorong, Sekertaris Daerah Kabupaten Sorong, dan beberapa penjabat' lainnya dan juga Dr. dr. Hananto Ardiantoro, Sp.JP melalui zoom online beserta tim medis dokter dari Rumah Sakit Jantung Harapan Kita Jakarta, yang turut mendampingi pelaksanaan operasi.Diharapkan  dengan adanya layanan cath lab maka masyarakat Kabupaten Sorong tidak perlu ragu untuk berobat di RSUD Kabupaten Sorong dan tidak perlu lagi untuk pergi ke luar daerah untuk mengatasi penyakit jantung. 

Pemeriksaan Calon Kepala Daerah di RSUD Kabupaten Sorong

RSUD Kabupaten Sorong melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan kepada Bakal Calon Kepala Daerah tahun 2024. Pemeriksaan Kesehatan dilakukan oleh beberapa Dokter Spesialis dan berjalan dengan Lancar.Dengan dilaksanakannya pemeriksaan kesehatan ini, diharapkan seluruh pasangan calon yang mengikuti Pilkada tahun ini dapat dipastikan siap secara fisik dan mental untuk memimpin dan melayani masyarakat jika terpilih.Salam Sehat 🤝

RSUD Kabupaten Sorong bekerja sama dengan SMA YPPK Agustinus Sorong menggelar kegiatan bakti sosial , pengobatan gratis dalam rangka menyongsong HUT SMA YPPKK AGUSTINUS ke-45 ( LUSTRUM IX ) tahun 2024.

RSUD Kabupaten Sorong bekerja sama dengan SMA YPPK Agustinus Sorong menggelar kegiatan bakti sosial , pengobatan gratis dalam rangka menyongsong HUT SMA YPPKK AGUSTINUS ke-45 ( LUSTRUM IX ) tahun 2024.Acara ini berlangsung di kantor Kelurahan distrik Kladufu , kota sorong dengan dihadiri oleh beberapa dokter spesialis diantaranya Spesialis Anak, Jantung, Bedah Digestif, Kandungan, dan beberapa pelayanan pendukung lainnya dari RSUD Kabupaten Sorong.Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat sekitar kelurahan Kladufu , komp. Kokoda , Kota Sorong.

CT-SCAN sedang dalam perbaikan

Saat ini pelayanan CT-SCAN sedang tidak tersedia dan dalam perbaikan.Apabila sudah dibuka kembali, akan kami beritahukan melalui official account Instagram dan website : www.rsudkabupatensorong.co.idTerimakasih 🙏,Salam Sehat 🤝

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH

KABUPATEN SORONG

Jl. Sorong Klamono Km 22 Kelurahan Klafma Aimas, Sorong, Papua Barat 98418 Indonesia

Buletin

Jam Operasional

Senin-Minggu

24 Jam